Jika Karantina Wilayah Diterapkan, Aprindo Siap Pasok Kebutuhan Masyarakat

0
80
Reporter: Yehezkiel Sitinjak

Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) memastikan pertokoan retail, pasar tradisional dan apotek akan tetap beroperasi dan dapat melayani kebutuhan masyarakat apabila pemerintah menetapkan kebijakan karantina wilayah. Juga dipastikan distribusinya akan tetap berjalan.

“Atas hal ini (kebijakan karantina wilayah), sudah disampaikan akan ada pengecualian bagi toko retail yang menjual kebutuhan pokok dan apotek yang menjual alat kesehatan. Ini tentunya akan dibarengi dengan pengirimannya,” kata Sekjen Aprindo Solihin saat dihubungi di Jakarta beberapa waktu lalu.

Kepastian itu, kata Solihin, sesuai dengan pernyataan Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD pada Minggu (29/3) lalu yang menyebutkan jika pemerintah menerapkan kebijakan karantina wilayah, maka sektor penunjang seperti toko retail modern dan pasar tradisional yang menjual kebutuhan pokok serta apotek akan terus beroperasi dan melayani kebutuhan masyarakat.

Secara teknis kebijakan ini, kata Solihin, masih akan dibahas Kementerian Politik, Hukum dan Keamanan pada Selasa (31/3) ini. Termasuk membahas tentang aturan terhadap para karyawan toko yang bekerja di wilayah karantina tapi tinggal di luar wilayah tersebut, dan sebaliknya.

Baca Juga :   Pemprov DKI Jakarta Luncurkan JakCorpU untuk Pengembangan Kompetensi PNS

Solihin mengatakan, ketersediaan kebutuhan pokok masyarakat di toko retail seperti beras, mi, dan minyak, masih mencukupi asalkan masyarakat membeli kebutuhannya secara normal. Dalam beberapa waktu ini, kata Solihin, memang ada lonjakan pembelian tapi masih dalam tahap wajar.

Lonjakan itu mencapai 4% secara nasional. “Jadi bisa saja di Jakarta lebih di daerah biasa saja,” kata Solihin.

Kendati demikian, kata Solihin, toko-toko retail modern masih mamp memenuhi kebutuhan konsumen sejauh ini. Ketersediaan bahan pokok itu didukung kemampuan pabrik-pabrik produsen untuk mendistribusikan barang-barang kepada pertokoan tanpa kendala.

“Sejauh ini para distributor kami belum ada keluhan. Otomatis karena pengiriman masih lancar kitapun di toko-toko sejauh ini lancar,” kata Solihin menambahkan.

Soal imbauan pemerintah tentang jarak sosial dan menjaga jarak fisik, seluruh pertokoan retail modern telah menerapkannya. Untuk konsumen yang masih mengunjungi toko ketika berbelanja juga sudah disiapkan fasilitas kebersihan seperti tempat untuk bercuci tangan dan lain-lainnya. Sedangkan bagi para pegawai toko disediakan pembersih tangan dan masker.

Baca Juga :   OJK Nilai Industri Pembiayaan Akan Lesu karena Virus Corona

Bahkan layanan belanja antar barang ke rumah, kata Solihin, telah disediakan Aprindo melalui toko-toko retail dekat wilayah konsumen. Namun, belum ada data konsumen yang beralih ke layanan antar barang ke rumah.

“Kita lakukan klusterisasi per wilayah kelurahan sehingga jarak tidak terlalu jauh. Kita sudah meratakan (bagi seluruh toko ritel anggota Aprindo) jadi pelanggan bisa berbelanja dari rumah pada toko dekat tempat tinggalnya atau di daerah kelurahannya,” kata Solihin.

Leave a reply

Iconomics