Anggota Komisi VI Harap PMN untuk Hutama Karya Bisa Selesaikan Proyek Tol Sumatera

0
186
Reporter: Rommy Yudhistira

PT Hutama Karya (Persero) diminta untuk menggunakan penyertaan modal negara (PMN) tahun 2022 dengan memperhatikan hal-hal yang vital dari proyek pembangunan jalan tol secara efisien. Soalnya, PMN terhadap BUMN tersebut bukanlah kali pertama diberikan khususnya penyelesaian proyek Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).

“Mohon PMN ini betul-betul digunakan dengan baik. Dana membangun jalan tol ini betul-betul bisa seefisien mungkin. Karena ini memang penugasan sehingga dapat lebih memperhatikan penyaluran anggaran PMN untuk menyelesaikan proyek tersebut,” kata anggota Komisi VI DPR Muhammad Husein Fadlulloh meminta di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/11).

Menurut Husein, Hutama Karya akan mendapatkan apresiasi bila PMN tersebut digunakan dan manfaatnya untuk pembangunan infrastruktur dirasakan langsung masyarakat. “Jangan sampai dana yang besar tersebut hanya sekedar menyelesaikan pembangunan JTTS tanpa memperhatikan hal-hal penting yang vital mulai dari riset akan lokasi pembangunan jalan tol dan juga tentunya kualitas,” ujar Husein.

Seperti Husein, rekannya di Komisi VI, Ananta Wahana berharap proyek JTTS dapat bermanfaat baik kepada masyarakat, terutama untuk pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Apalagi, proyek tersebut dinilai yang tidak menguntungkan.

Baca Juga :   Ketua DPR Ajak Generasi Muda Pahami Pancasila sebagai Pedoman Hidup di Masyarakat

“Saya berharap ini juga memberikan peluang bagi rakyat, khususnya UMKM. PP No. 7 tahun 2021 ini memberikan fasilitas kepada UMKM. Tetapi fasilitas yang diberikan ini kami berharap diberikan yang strategis,” ujar Ananta.

Ananta melanjutkan, proyek JTTS sepanjang 2.800 kilometer itu dinilai akan memberikan konektivitas yang lebih efisien di Pulau Sumatera. Dengan adanya JTTS, masyarakat akan mendapatkan kemudahan dalam berkendara, dan logistik yang lebih baik.

“Bagaimana (Hutama Karya) bisa membuat banyak multiplier effect yang ditimbulkan di setiap kota-kota, sehingga nama baik Hutama Karya dan produknya ini berjalan, diyakini oleh rakyat,” ujar Ananta.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics