Wings Group Layani Belanja Lewat E-Catalog di 6 e-Commerce

0
3245

Wings

Wings Group menghadirkan Wings E-Catalog untuk melayani masyarakat berbelanja produk Wings langsung dari rumah secara online.

“Wings Group tanggap terhadap situasi yang terjadi di Indonesia saat ini, dimana masyarakat diharuskan melakukan aktivitas dari rumah. Oleh karena itu untuk mempermudah konsumen mendapatkan beragam produk Wings yang menjadi barang kebutuhan sehari-hari Wings berinovasi menghadirkan Wings E-Catalog yang dapat diakses langsung dari rumah tanpa perlu pergi ke toko atau supermarket, dan barang pesanan akan diantar langsung ke rumah konsumen,” kata Head of E-Commerce Channel PT Sayap Mas Utama (Wings Group) Diana Puspitasari yang dikutip dari siaran pers.

Wings E-Catalog merupakan sebuah terobosan dari Wings Group untuk menghadirkan pengalaman #WingsFromHome, yaitu mendapatkan produk-produk Wings yang tersedia lengkap di berbagai toko online. Masyarakat dapat memanfaatkan E-Catalog tersebut dengan cara memilih 6 e-commerce yang tersedia, yakni Tokopedia, JD.ID, Alfacart, Blibli, Shopee, serta Klik Indomaret.

Produk yang disediakan melalui e-commerce tersebut adalah food and beverages, personal care, baby care, home care, dan fabric care.

Menurut Diana, kehadirkan Wings E-Catalog ini merupakan upaya Wings Group dalam mengajak partisipasi masyarakat mematuhi Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang telah ditetapkan oleh Pemerintah serta mematuhi anjuran #StayAtHome untuk meminimalisasi aktivitas keluar rumah, mengikuti anjuran #WorkFromHome dan mendapatkan kemudahan berbelanja produk Wings dengan #WingsFromHome.

Leave a reply

Iconomics