MPN PP Indonesia Timur Siap Bersinergi dengan Pj Gubernur Tuntaskan Masalah Pabar

0
633
Reporter: Kristian Ginting

Ketua Bidang Pembinaan dan Pemberdayaan Wilayah (P2W) Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila (PP) Indonesia Timur mengucapkan selamat kepada Paulus Waterpauw sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat. Penunjukan Paulus sebagai Pj Gubernur Papua Barat dinilai sudah tepat, karena rekam jejaknya dan merupakan putra daerah Bumi Cendrawasih.

“(Paulus) juga mantan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Papua, sehingga diharapkan dapat menjaga situasi yang aman dan kondusif, merangkul semua elemen masyarakat khususnya di Papua Barat, untuk bersama-sama membangun daerah itu dalam waktu yang singkat ini,” tutur Ketua Bidang P2W MPN PP Indonesia Timur, Irwansyah dalam keterangan resminya di Jakarta beberapa waktu lalu.

Irwansyah menuturkan, pihaknya siap bekerja sama dan bersinergi untuk mendukung program kerja Paulus yang akan diimplementasikan di Papua Barat. Dengan begitu, lewat sinergi itu diharapkan tercipta stabilitas dan situasi yang kondusif hingga pelaksanaan pemilihan gubernur Papua Barat pada 2024.

Di samping itu, kata Irwansyah, Paulus juga perlu merangkul semua elemen mulai dari tokoh agama hingga masyarakat adat yang ada di Papua Barat untuk bersama-sama membangun daerah itu. Dengan demikian, pembangunan yang sesuai keinginan masyarakat dapat terwujud dan membawa kesejahteran bagi seluruh rakyat di Papua Barat.

Baca Juga :   Komisi VII Minta Pemerintah Tingkatkan Pembangunan Kawasan Industri Manufaktur

“Ini harapan saya sebagai salah satu pimpinan ormas yang fokus dan mengawal pembangunan di wilayah Indonesia timur. Sekali lagi, saya ucapkan selama kepada Bapak Paulus Waterpauw dan semoga amanah dalam mengemban jabatan,” ujar Iing, panggilan akrabnya.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) yang dirilis pada 17 Januari 2022, persentase penduduk/orang miskin di Indonesia pada September 2021 mencapai 9,71%. Jumlah ini disebut turun 0,43% dari periode Maret 2021 dan 0,48% dari periode September 2020. Diketahui, jumlah penduduk/orang miskin di Indonesia pada September 2021 mencapai 26,50 juta orang. Papua Barat merupakan provinsi kedua penyumbang jumlah penduduk miskin tertinggi yang mencapai 21,82%.

Sementara, dari pertumbuhan ekonomi, Papua Barat mengalami kontraksi sebesar 0,51% pada 2021. Meski masih mengalami kontraksi, pertumbuhan ini mengalami perbaikan dibanding 2020 yang terkontraksi 0,76%. Sementara untuk Kuartal I/2022, pertumbuhan Papua Barat terkontraksi -1,01% secara tahunan (yoy).

“Fakta ini, tentu saja menjadi tantangan terbesar bagi Pj Gubernur Papua Barat (Paulus) untuk menyelesaikannya,” ujar Iing.

Baca Juga :   ShopeePay Hadirkan Program Cashback untuk Masyarakat yang Tidak Mudik Lebaran

Untuk diketahui, Paulus Waterpauw resmi dilantik menjadi Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat pada Kamis (12/5) lalu. Pelantikan dilakukan oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian di Ruang Sasana Bhakti Praja, Kementerian Dalam Negeri, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat.

 

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics