
Bumi Resources Sudah Lunasi Pokok dan Bunga Pinjaman Tranche A Sebesar US$365 Juta

Direktur dan Sekretaris Perusahaan BUMI Dileep Srivastava/Iconomics
PT Bumi Resources Tbk (BUMI) menegaskan telah memproses pembayaran keempat belas sebesar US$23,3 juta melalui agen fasilitas pada Jumat, 9 Juli 2021, yang mewakili pinjaman pokok sebesar US$15,9 juta dan bunga sebesar US$7,4 juta untuk Tranche A.
Dengan dilakukannya pembayaran triwulanan keempat belas ini, Perseroan saat ini telah membayar keseluruhan sebesar US$365,0 juta secara tunai (cash), terdiri atas pokok Tranche A sebesar US$211,7 juta dan bunga sebesar US$153,3 juta, termasuk bunga akrual dan bunga yang belum dibayar (back interest).
“Pembayaran berikutnya atas Tranche A akan jatuh tempo pada Oktober 2021,” ujar Dileep Srivastava, Direktur dan Sekretaris Perusahaan BUMI, dalam keterangan pers, Jumat (9/7).
Dileep menambahkan kupon PIK dari tanggal 11 April 2018 hingga 9 Juli 2021 atas Tranche B dan C juga sudah mulai dikapitalisasi.
Pada tahun 2021 ini, BUMI memastikan untuk menjaga produksi mendekati normal dengan mengutamakan kesehatan dan keselamatan semua pekerja di tengah pandemi Covid-19.
Pada kuartal pertama 2021 produksi Perseroan menurun sebesar 7% menjadi 19,3 juta ton, dari 20,8 juta ton pada periode yang sama di tahun 2020, namun harga jual rata-rata meningkat 8% dari US$49 per ton menjadi US$53,1 per ton.
“Peningkatan ini sejalan dengan pemulihan harga batu bara global dan tren bullish saat ini yang dipicu oleh ketidakseimbangan pasokan dan telah membawa harga batubara ke level tertinggi dalam 10 tahun,” ujar Dileep beberpa waktu lalu.
Leave a reply
