JK-Anies Bertemu Bahas soal Kebangsaan, Ekonomi, Strategi Pilpres hingga Ketimpangan

0
176
Reporter: Rommy Yudhistira

Bakal calon presiden (capres) Koalisi Perubahan Anies Baswedan mengunjungi kediaman Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 Muhammad Jusuf Kalla (JK). Sejumlah isu kebangsaan hingga kondisi ekonomi nasional dibahas dalam pertemuan tersebut.

Kalla mengatakan, perbincangannya dengan Anies sama seperti ketika bertemu elite PDI Perjuangan Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Namun, Kalla membahas lebih detai dengan Anies soal menentukan nasib bangsa Indonesia ke depan.

“Nasib kita ditentukan oleh salah satu daripada 3 ini, dan semuanya penting. Seperti itu. Karena itu maka sejak jam 7 (pagi) kita berdiskusi. Itu yang kita-kira kita bahas,” kata Kalla di Jalan Brawijaya, Jakarta beberapa waktu lalu.

Selain kebangsaan, kata Kalla, pihaknya bersama Anies membahas persoalan dan kondisi ekonomi nasional saat ini. Karena itu, Anies diingatkan agar lebih berhati-hati terhadap pengaruh luar negeri yang dinilai bisa menurunkan pertumbuhan ekonomi di Indonesia.

“Kalau kita tidak hati-hati, semua ekonomi kita mengalami penurunan, bagaimana kita hindari pengaruh-pengaruh dari luar terlalu besar. Pengaruh Tiongkok terlalu besar, jangan kita kasih begitu saja,” kata Kalla.

Baca Juga :   Hadapi Era Digital Banking, BRI Investasi Sekitar Rp 5 T untuk TI

Dalam kesempatan itu, Kalla berbagi pengalaman ketika mengikuti kontestasi pemilihan presiden (pilpres). “Tentu juga strategi-strategi bagaimana pengalaman saya. Saya kan tiga kali ikut pemilu, tidak mudah itu. Tapi pengalaman-pengalaman itu kita bicarakan. Kurang lebih itu,” kata Kalla.

Sementara itu, Anies Baswedan mengatakan, pihaknya bersama Kalla membahas berbagai macam persoalan yang terjadi saat ini. Selain soal kebangsaan dan ekonomi, pertemuan itu juga membicarakan mengenai persoalan ketimpangan sosial yang masih terjadi hingga saat ini.

“Dan selesai itu saya dapat oleh-oleh multivitamin. Jadi multivitamin ini mudah-mudahan jadi tambahan suplemen buat perjalanan. Jadi stamina fisik, stamina intelektual, stamina mental, stamina moral,” kata Anies.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics