Kinerja Timsel Calon Anggota KPU dan Bawaslu Dinilai Transparan dan Akuntabel

0
687
Reporter: Rommy Yudhistira

Anggota Komisi II DPR Guspardi Gaus mendesak Tim Seleksi (Timsel) Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) 2022-2027 dalam merekrut calon dilakukan secara terbuka. Langkah itu untuk menjawab kekhawatiran sebagian kalangan akan pemilihan calon anggota KPU dan Bawaslu.

“Saya menyimak secara seksama apa yang disampaikan oleh ketua (Timsel) ternyata saya memberikan apresiasi terhadap laporan yang disampaikan, sangat luar biasa dan transparansi dan akuntabilitas,” kata Gaus ketika rapat dengan Timsel Calon Anggota KPU dan Bawaslu di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (2/11).

Guspardi mengatakan, kendati sebagian kalangan masih mempertanyakan Timsel dan calon-calon yang akan dipilih, masyarakat diminta tidak apriori atas kinerja mereka. Masyarakat diminta menunggu hasil calon yang akan diajukan Timsel ke Komisi II untuk diuji kelayakan dan kepatutan di Komisi II.

Meski sebagian kalangan khawatir terhadap Timsel, Guspardi masih memberikan apresiasi terhadap kinerja mereka karena melaporkan tahapan-tahapan seleksi secara transparan dan akuntabilitas. “Tentu saya sangat bangga dan bahagia tahapan-tahapan itu dilakukan dengan transparan. Saya bukan membela Timsel, saya tidak pernah berkomunikasi dengan satu orang pun,” ujar Guspardi.

Baca Juga :   4 Sektor BUMN Ini Tetap Bertahan Sejak Pandemi Covid-19 Melanda Indonesia

Karena itu, kata Guspardi, pihaknya menyerahkan sepenuhnya dan tidak akan mengintervensi kinerja Timsel. Apalagi kinerja Timsel itu akan dipertanggungjawabkan kepada masyarakat.

“Saya katakan saya Guspardi Gaus dari Fraksi PAN tidak pernah (intervensi). Bahwa kami di Komisi II tidak akan melakukan intervensi terhadap kinerja yang dilakukan oleh Timsel,” ujarnya.

 

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics