Shopee Catatkan Kenaikan 8 Kali Pengunjung di Sejam Pertama Program 12.12 Birthday Sale

0
535

e-commerce Shopee

Platform e-commerce mencatatkan lebih 3 juta pengunjung pada sejam pertama dalam program 12.12 Birthday Sale di Indonesia. Angka tersebut meningkat 8 kali lipat dibandingkan 2019.

Sementara itu, kata Direktur Shopee Indonesia Handhika Jahja, transaksi individu terbesar yang dilakukan dalam 2 jam pertama di 12 Desember lalu bernilai lebih dari Rp 60 juta yang berasal dari seorang konsumen. Shopee karena itu senang dan mengapresiasi antusiasme masyarakat merespons kemeriahan 12.12 Birthday Sale 2020.

“Dalam rangkaian kemeriahan ulang tahun ke-5 Shopee, kami berupaya memberikan pengalaman belanja online terbaik bagi pengguna melalui berbagai macam penawaran dan aktivitas interaktif selama hari puncak yang akan berlangsung hingga malam ini,” kata Handhika dalam keterangan resminya di Jakarta, Senin (14/12).

Handhika mengatakan, pihaknya mengapresiasi semua pihak yang bekerja sama dan telah memilih Shopee sebagai platform jual beli dalam memenuhi kebutuhan akhir tahun. Dari indikasi awal di satu jam pertama pada 12 Desember lalu, Shopee optimistis 12.12 Birthday Sale tahun ini akan lebih baik dibandingkan dengan tahun lalu.

Baca Juga :   Orang Indonesia Makin Tak Betah di Medsos?

Dalam puncak 12.12 Birthday Sale, Shopee menawarkan rangkaian promo fantastis antara lain Gratis ongkir RP0 hingga 120RB, Cashback 100% s/d 1,2 JT dan Flash Sale 12RB. Selain itu, rangkaian kemeriahan festival terbesar akhir tahun, juga akan ada Exclusive Online Fan Meet bersama Stray Kids, brand ambassador terbaru Shopee Indonesia. Sobat Shopee dan Stay Indonesia dapat menyaksikan keseruan Stray Kids bermain games dan menjawab berbagai pertanyaan dari Sobat Shopee.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics