
Layanan LRT Jabodebek Tetap Sesuai Jadwal Walau KAI Ubah Gapeka

Stasiun LRT Jabodebek/Dok. KAI
PT Kereta Api Indonesia atau KAI (Persero) memastikan perubahan grafik perjalanan kereta (gapeka) tidak akan mempengaruhi jadwal operasional LRT Jabodebek. KAI akan memberlakukan grafik perjalanan kereta mulai 1 Februari 2025.
Executive Vice President LRT Jabodebek Mochamad Purnomosidi menjelaskan, masyarakat tetap dapat menggunakan layanan LRT Jabodebek sesuai dengan jadwal ada sebelumnya.
“Untuk bulan Februari (2025), kami masih menggunakan jadwal yang sama. Tidak ada perubahan dalam jumlah perjalanan maupun waktu keberangkatan,” kata Purnomosidi dalam keterangan resminya pada Jumat (31/1).
LRT Jabodebek, kata Purnomosidi, tetap mengoperasikan 348 perjalanan pada hari kerja, serta 270 perjalanan di akhir pekan dan hari libur. Kemudian, waktu tunggu kereta selama jam sibuk tetap 11 menit. Sedangkan di luar jam sibuk selama 12,5 menit.
“Kami juga mengajak seluruh pengguna untuk saling menghormati dan peduli terhadap sesama, terutama pengguna prioritas seperti penyandang disabilitas, ibu hamil, lansia, serta pengguna yang membawa anak kecil. Berikan tempat duduk bagi mereka yang membutuhkan, hindari berdesakan saat naik atau turun, serta jaga ketertiban demi kenyamanan bersama,” ujar Purnomosidi.
Berikut jadwal keberangkatan kereta pertama dan terakhir:
Hari kerja (Senin-Jumat)
Keberangkatan awal:
– Dukuh Atas BNI-Jatimulya: 06.17 WIB
– Dukuh Atas BNI-Harjamukti: 06.22 WIB
-Jatimulya-Dukuh Atas BNI: 05.22 WIB
-Harjamukti-Dukuh Atas BNI: 05.30 WIB
Keberangkatan terakhir:
– Dukuh Atas BNI-Jatimulya: 22.49 WIB
– Dukuh Atas BNI-Harjamukti: 22.54 WIB
-Jatimulya-Dukuh Atas BNI: 21.54 WIB
– Harjamukti-Dukuh Atas BNI: 22.02 WIB
Akhir Pekan & Hari Libur (Sabtu, Minggu, Hari Libur Nasional)
Keberangkatan awal:
– Dukuh Atas BNI-Jatimulya: 06.21 WIB
– Dukuh Atas BNI-Harjamukti: 06.28 WIB
– Jatimulya-Dukuh Atas BNI: 05.22 WIB
– Harjamukti – Dukuh Atas BNI: 05.35 WIB
Keberangkatan terakhir:
– Dukuh Atas BNI-Jatimulya: 22.31 WIB
– Dukuh Atas BNI-Harjamukti: 22.39 WIB
– Jatimulya-Dukuh Atas BNI: 22.13 WIB
– Harjamukti-Dukuh Atas BNI: 21.46 WIB
Leave a reply
