
Sequis Life Berikan Vaksin Sinopharm untuk 500 Orang di Medan

Founder Mars Agency Sequis Helen Yosefa/Dok. Sequis Life
PT Asuransi Jiwa Sequis Life (Sequis) kembali menggelar vaksinasi bagi warga Medan. Kali ini Sequis mengadakan vaksinasi selama 2 hari pada 15-16 Oktober 2021 untuk mengakomodir antusiasme 500 warga Medan yang telah mendaftar untuk mendapatkan vaksin Sinopharm dari kegiatan vaksin gotong royong yang diadakan Sequis.
BP Founder Mars Agency Sequis Helen Yosefa mengatakan bahwa mobilitas masyarakat di kota Medan cukup tinggi sehingga sangat diperlukan percepatan vaksinasi Covid-19 agar tercapai herd immunity.
“Vaksinasi Covid ini adalah langkah penting untuk meringankan risiko jika terinfeksi Covid-19. Vaksinasi juga akan membantu menjaga tubuh kita dan orang-orang yang kita kasihi terhindar dari Covid sehingga akan lebih aman saat beraktivitas & bekerja. Tentunya, kita harus tetap menjalani protokol kesehatan,” kata Helen dalam siaran pers tertulis.
Kegiatan vaksinasi ini menarget karyawan, tenaga pemasar, dan nasabah Sequis serta mitra bisnis. Vaksinasi juga terbuka bagi masyarakat di Medan. Pelaksanaan vaksinasi covid-19 yang dilakukan Sequis di Medan bekerja sama dengan RS Siloam Dhirga Surya (bagian dari Siloam Hospital Group).
Data para peserta diverifikasi dahulu oleh Bio Farma, kemudian diteruskan ke RS Siloam untuk didaftarkan melalui aplikasi MySiloam. Selanjutnya, 3 hari sebelum tanggal penerimaan vaksin, peserta yang sudah mendaftar dan telah terverifikasi dapat langsung melakukan pre-registrasi dan mencocokkan datanya untuk sertifikat vaksin. Pada hari H, peserta dibagi menjadi beberapa kelompok untuk menghindari antrian dan kerumunan.
Helen berpesan agar masyarakat kota Medan memastikan diri siap divaksin karena pemerintah dan berbagai lembaga, serta perkantoran termasuk Sequis telah menyediakan fasilitas vaksin sehingga mudah terjangkau oleh masyarakat.
Leave a reply
