Melantai di Bursa, Puri Sentul Permai Tbk Langsung Tebar Dividen Sebesar 60% dari Laba Bersih

0
529

PT Puri Sentul Permai Tbk. (KDTN) resmi melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu (9/11). Perusahaan yang bergerak di bidang hotel dan restoran ini melepaskan 250 juta saham kepada publik dengan harga perdana Rp150 per saham.

Direktur Utama PT Puri Sentul Permai Tbk. (KDTN), Xaverius Nursalim mengatakan pada penawaran perdana ini tercatat ada sekitar 20 ribu investor yang berpartisipasi. Sebagai bentuk apresiasi kepada para investor, Xaverius mengatakan jajaran komisaris dan pemegang saham sudah memutuskan untuk langsung membagikan dividen dari tahun buku 2022, sebesar 60% dari laba bersih.

“Karena kita sudah ngintip pembukuan kami, membukukan keuntungan yang baik,” ungkap Xaverius pada seremoni pencatatan perdana saham KDTN, Rabu (9/11).

Selain dalam bentuk dividen apresiasi kepada para investor juga dilakukan dengan menjadi Kedaton Family Member untuk investor yang berpartisipasi dalam pembelian saham pada pencatatan perdana atau IPO ini. Para member ini akan menikmati fasilitas fast charging mobil listrik dan fasilitas bersih mobil dengan robot yang tersedia di K8 Xpress Hotel.

Baca Juga :   Blibli Incar Dana Hingga Rp8,1 Triliun dari IPO

PT Puri Sentul Permai Tbk yang berdiri pada tahun 2008 merupakan pemilik langsung dari usaha hotel dengan nama Kedaton 8 Hotel di Kawasan Olympic CBD-Sentul,Kabupaten Bogor. Hotel Perseroan memiliki 69 unit kamar.

Pada awal tahun 2022, Perseroan melebarkan segmen bisnis baru yaitu dengan mendirikan Fu Hotpot & Grill yang berlokasi di kawasan yang sama dengan Hotel Perseroan. Pada tanggal 31 Maret 2022, Perseroan telah membangun K8 Xpress Hotel yang merupakan hotel pertama di Indonesia yang dibangun di rest area. Saat ini, Perseroan memiliki satu ekspres hotel yang berlokasi di rest area KM 19, ruas tol Jakarta – Cikampek dengan konsep short term stay dan berbasis teknologi.

Dana hasil IPO, sebesar Rp37,5 miliar, sebagian besar digunakan untuk pembangunan lima outlet K8 Xpress Hotel baru yang akan dibangun di rest area yang berbeda yang rencananya masing-masing akan memiliki sekitar 12 kamar dan dilengkapi sampai dengan dua fasilitas ruang meeting.

 

Leave a reply

Iconomics