Yolanda Watulo Gantikan Iriawan Ibarat yang Mundur Dari Dirut IMC Pelita Logistik
PT IMC Pelita Logistik Tbk (PSSI) melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) menyetujui perubahan susunan Pengurus dan Pengawas Perseroan. Dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), para pemegang saham juga menyetujui pengunduran diri Iriawan Ibarat dari jabatannya sebagai Direktur Utama dan Harry Tjhen dari jabatannya sebagai Direktur.
Para pemegang saham juga menyetujui pengangkatan Yolanda Watulo sebagai Direktur Utama, Titto Devianto sebagai Direktur, Bruno Lorenzon sebagai Direktur, dan Mosfly Ang sebagai Komisaris Independen Perseroan.
Berikut ini susunan anggota Direksi dan Dewan Komisaris PSSI
Direktur Utama: Yolanda Watulo;
Direktur: Titto Devianto;
Direktur: Bruno Lorenzon;
Komisaris Utama: Loh Niap Juan;
Komisaris: Adi Harsono;
Komisaris Independen: Lilis Halim;
Komisaris Independen: Mosfly Ang.
Leave a reply
