Ketua DPR Berpesan kepada Ketum Kadin, Inilah Pesannya

0
395
Reporter: Rommy Yudhistira

Ketua DPR RI Puan Maharani menyambut baik langkah yang dilakukan oleh Kamar Dagang dan Industri (Kadin) dalam memperkuat empat pilar di bidang kesehatan, pengembangan ekonomi daerah, kewirausahaan, dan kompetensi penguatan internal organisasi.

Puan berpendapat dengan program-program unggulan yang dijalankan oleh Kadin, dinilai mampu untuk membantu pemulihan ekonomi nasional dari pandemi Covid-19 yang sudah melanda Indonesia sejak 2020 lalu.

“Sangat relevan untuk pemulihan ekonomi di masa pandemi ini. Kadin harus menjadi motor penggerak penanganan dan pemulihan ekonomi nasional,” kata Puan dalam keterangannya saat bertemu dengan Ketua Umum Kadin Arsyad Rasjid di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (22/11/2021)

Dalam pertemuan antar kedua pimpinan tersebut, Puan berpesan agar seluruh elemen bangsa untuk bahu membahu dalam mewujudkan Indonesia maju.

“Sebagai representasi dunia usaha, Kadin harus terlibat aktif dan bergotong royong bersama pemerintah dan DPR dalam membangun bangsa ini,” kata Puan.

Masih dalam kesempatan yang sama, Arsyad menyerahkan undangan kepada Puan dalam rangka menghadiri rapat pimpinan nasional (Rapimnas) Kadin Indonesia yang rencanannya akan digelar di Bali pada 3 sampai 4 Desember 2021 mendatang.

Baca Juga :   Sekjen Partai Golkar Resmi Dilantik Jadi Wakil Ketua DPR Gantikan Azis Syamsuddin

“Pertemuan ini sekaligus memperkenalkan pengurus Kadin Pusat 2021-2026 kepada Ibu Ketua DPR Puan Maharani. Kami berharap Ketua DPR RI berkenan hadir dalam Rapimnas Kadin sekaligus memberi masukan-masukan untuk program kerja Kadin,” kata dia.

Sebagai informasi, Rapimnas Kadin merupakan rapat perdana Kadin Indonesia setelah melakukan perombakan jajaran susunan pengurus yang baru yakni periode 2021-2026 yang terpilih berdasarkan hasil Musyawarah Nasional (Munas) Kadin ke-8 yang diselenggarakan di Kendari, Sulawesi Tenggara, pada Mei 2021 yang lalu.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics