Ini 4 Fokus Utama Pemerintah Kembangkan Ekonomi dan Keuangan Syariah

0
380

Pemerintah berupaya secara bersungguh-sungguh untuk melaksanakan 4 fokus utama pengembangan ekonomi dan keuangan syariah. Keempat hal itu adalah pengembangan industri produk halal, pengembangan industri keuangan syariah, pengembangan dana sosial syariah dan pengembangan serta perluasan kegiatan usaha syariah.

“Sebagai negara muslim terbesar di dunia, Indonesia merupakan pasar yang sangat potensial untuk perkembangan ekonomi dan keuangan syariah,” tutur Wakil Presiden Ma’ruf Amin dalam sebuah diskusi virtual, Senin (5/4).

Ma’ruf mengatakan, meningkatnya kesadaran akan ekonomi dan keuangan syariah belakangan ini berdampak kepada tumbuhnya industri halal. Itu tampak pada pertumbuhan makanan halal, busana halal, travel halal dan lain sebagainya. Pertumbuhan penduduk kelas menengah muslim juga memperbesar potensi ekonomi dan keuangan syariah itu.

Karena potensi dan pertumbuhan ekonomi dan syariah itu, kata Ma’ruf, dunia internasional pun mengakui pencapaian Indonesia tersebut. Itu sebabnya, Indonesia meraih sejumlah penghargaan global antara lain dari Islamic Finance Development Indicator dan Global Islamic Finance Report.

“Karena penghargaan itu, potensi pengembangan ekonomi dan keuangan syariah yang dimiliki Indonesia tersebut harus dimanfaatkan dengan optimal. Pengembangan produk halal juga sudah dilakukan melalui pembangunan kawasan industri halal maupun zona-zona halal,” kata Ma’ruf.

Baca Juga :   Ketua Komisi VI: BUMN Mampu Jadi Lokomotif Perekonomian Nasional di Masa Covid-19

 

Leave a reply

Iconomics