RedDoorz Agresif di Indonesia, Apa Buktinya?

0
197

RedDoorz

RedDoorz menegaskan kembali komitmennya untuk melanjutkan peningkatan investasi di Indonesia pada hari ini (22/10/2019). Platform pemesanan hotel ini menambah 300 hotel jelang akhir tahun. Pertumbuhan RedDoorz meningkat signifikan tahun ini, yaitu sebesar 5 kali lipat. Sampai saat ini, perusahaan mengoperasikan lebih dari 1.200 hotel yang ditempatkan secara strategis di lebih dari 100 kota di seluruh penjuru Indonesia.

“Dengan ekosistem perjalanan domestik dan internasional yang sangat besar, Indonesia merupakan pasar yang sangat penting bagi kami. RedDoorz akan terus memperluas dan meningkatkan penawaran layanan untuk pengguna setiap hari, dengan membuka properti baru di kota-kota baru dan yang sudah ada, tanpa mengurangi nilai kenyamanan, keterjangkauan, dan kebersihan,” kata President Director RedDoorz Indonesia Mohit Gandas dalam siaren pers.

RedDoorz telah mengembangkan sebanyak 1.200 properti di 100 kota, dan menargetkan 1.500 properti pada akhir tahun 2019.

Di Asia Tenggara, budget hotel merupakan yang “paling dinamis” di dalam industri yang bernilai US$34 miliar. Indonesia memainkan peran penting pada pertumbuhan vertikal di mana perjalanan dan pariwisata Indonesia telah meningkat secara pesat dalam beberapa tahun terakhir. Sektor ini berkontribusi hingga 6% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) atau setara dengan USS62,6 miliar.

Baca Juga :   Resmikan Gerai ke-1000, Alfamart Ungkap Kontribusinya

Dalam saran pers, RedDoorz mengklaim miliki kemampuan melihat tren ini secara menyeluruh serta memahami dan memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia sepenuhnya melalui penggunaan data dan analisa, dikombinasikan dengan inovasi teknologi seperti artificial intelligence (AI) dalam menetapkan tarif dinamis, sehingga memungkinkan pertumbuhan cepat perusahaan ke posisi pemimpin di Indonesia dan seluruh Asia Tenggara.

RedDoorz juga bekerja sama dengan mitra properti yang terpercaya dan handal, serta terus menambah jumlah mitra, untuk memastikan bahwa semua wisatawan dapat merasakan pengalaman menginap yang berkualitas dengan harga yang kompetitif dan terjangkau di seluruh negeri. Selain bekerja sama dengan para mitra dan properti dengan menstandardisasi akomodasi hotel, RedDoorz juga menyediakan akses ke solusi teknologi termasuk penetapan harga yang dinamis dan perangkat manajemen inventaris untuk mengoptimalisasi pendapatan dan keunggulan operasional, serta memberikan pelatihan hospitality secara berkala kepada kepada karyawan mitra.

image.png

 

Leave a reply

Iconomics