Munas Golkar: Bahlil Dipilih Jadi Ketua Umum Golkar Secara Aklamasi?

Wacana caketum Partai Golkar/Istimewa
Dua orang yang mendaftar calon Ketua Umum Golkar. Hanya satu orang yang lolos seleksi. Kabar aklamasi pun semakin santer mendekati pelaksanaan Musyawarah Nasional (Munas) Golkar.
Nama Ridwan Hisjam tidak memenuhi syarat. Adapun nama Bahlil Lahadalia lolos seleksi dan ditetapkan sebagai calon tunggal Ketua Umum Partai Golkar.
“Berdasarkan hasil verifikasi berkas dan persyaratan bakal calon komite pemilihan menyatakan, memutuskan dan menetapkan bahwa nama Bahlil Lahadalia menjadi calon tunggal Ketua Umum Partai Golkar 2024-2029. Sementara berkas pendaftaran bakal calon atas nama Ridwan Hisjam, dinyatakan tidak memenuhi persyaratan sebagai calon Ketua Umum partai Golkar,” tulis akun Kabar Golkar yang dikutip redaksi The Iconomics pada Selasa (20/08/2024).
Sementara, Ketua Pengarah Munas XI Partai Golkar, Adies Kadir membenarkan bahwa berkas Bahlil dinyatakan lolos verifikasi, sehingga menjadi calon tunggal Ketum Golkar periode 2024-2029.
“Berkas pendaftaran bakal calon atas nama Bahlil Lahadalia dinyatakan lengkap dan memenuhi persyaratan,” kata Adies ketika dikonfirmasi wartawan pada Selasa (20/08/2024).
Sedangkan, Ridwan Hisjam dinyatakan tidak lolos karena tidak memenuhi persyaratan. Ada dua poin yang tidak terpenuhi oleh Ridwan, salah satunya yakni surat dukungan.
Sejauh ini, kata Adies, Bahlil mendapatkan dukungan sebanyak 83% dari keseluruhan pemilik suara di Partai Golkar.
Namun, Adies belum bisa memastikan apakah Bahlil dipilih secara aklamasi maupun tidak, karena hal itu tergantung dari para pemilik suara pada Munas XI nanti.