Komitmen Jangkau Semua Segmen Masyarakat, Jalin Kerja Sama dengan Allo Bank dan DigiAsia

0
51
Reporter: Rommy Yudhistira

Holding BUMN Danareksa PT Jalin Pembayaran Nusantara bersinergi dengan Allo Bank, untuk layanan cardless cash withdrawal (CCW) dan switching QR domestik dalam jaringan Link. Selain Allo Bank, Jalin turut berkolaborasi dengan DigiAsia Bios, Grup Embedded Fintech-as-a-Service (EFaaS) pertama di Indonesia.
Direktur Utama Jalin Ario Tejo Bayu Aji mengatakan, kolaborasi yang terbentuk merupakan wujud dari komitmen perusahaan untuk menjangkau segmen masyarakat yang belum terlayani sistem keuangan digital. “Tujuan kami adalah memperluas cakupan dan memastikan lebih banyak orang dapat mengakses ekosistem keuangan digital yang inklusif,” kata Ario saat ditemui di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Jumat (2/8).
Direktur Utama Allo Bank Indra Utoyo menyebutkan, kemitraan dengan Jalin merupakan langkah strategis untuk memperluas layanan agar terkoneksi dengan ekosistem keuangan yang lebih luas.
“Melalui kerja sama ini, kami berharap dapat memberikan kemudahan bagi nasabah dalam mengakses tarik tunai tanpa kartu dengan cara yang lebih praktis dan aman melalui aplikasi mobile banking Allo Bank serta memperluas penggunaan QRIS nasabah,” ujar Indra.
Sementara itu, Direktur Utama DigiAsia Joseph Edi Hut Lumban Gaol mengatakan, dukungan infrastruktur interkoneksi dan interoperabilitas milik Jalin, DigiAsia bisa memperkuat layanan keuangan digitalnya. Upaya tersebut dilakukan melalui penggabungan ekosistem teknologi keuangan digital DigiAsia dengan jaringan ATM Link.
“Optimasi pengelolaan uang tunai dari merchant DigiAsia Bios dengan menjembatani kesenjangan antara perbankan tradisional dan kebutuhan masyarakat yang kurang terlayani sampai ke pelosok Indonesia,” kata Joseph.

Leave a reply

Iconomics