
Hisense Terpilih Jadi Vendor Resmi VAR di UEFA Euro 2024

Layar LED Hisense di turnamen UEFA/Dok Hisense Group
Hisense terpilih menjadi vendor resmi layar video-assisted referee (VAR) di UEFA EURO 2024. Hisense akan menyediakan solusi layar canggih untuk VAR Room yang berlokasi di Leipzig, Jerman.
“UEFA menilai, Hisense berkomitmen memajukan ajang sepakbola yang diikuti Timnas Eropa, termasuk dengan menyediakan layar VAR untuk turnamen tersebut. Teknologi layar yang canggih dari Hisense akan mendukung tim wasit VAR untuk mengevaluasi dan membantu pengambilan keputusan di lapangan. Maka, hal tersebut akan menjamin prinsip keadilan yang lebih baik di UEFA EURO 2024,” kata Marketing Director UEFA, Guy-Laurent dalam keterangan resminya.
Teknologi VAR ini akan membantu tim wasit menggunakan rekaman video untuk mengevaluasi dan membantu pengambilan keputusan pertandingan. VAR meningkatkan akurasi dan prinsip keadilan dalam momen-momen penting, seperti gol, pelanggaran di kotak penalti, kartu merah, dan kekeliruan identitas pemain. Semi-automated offside technology (SAOT) UEFA akan menjadi bagian dari sistem VAR untuk mempercepat pengambilan keputusan wasit dalam pertandingan sepakbola.
Selama turnamen berlangsung, wasit yang memantau tayangan video pertandingan akan bertugas di International Broadcasting Center di Leipzig. Mereka akan mengamati pertandingan pada layar Hisense. Di sisi lain, Hisense juga akan menampilkan logo dan desainnya pada seluruh layar monitor wasit di sisi lapangan. Dengan demikian, ketika wasit melakukan evaluasi VAR, logo Hisense akan ditayangkan di lokasi pertandingan sepakbola dan layar raksasa di stadion.
Leave a reply
