WSBP: Pasokan Beton Siap untuk Proyek IKN Mencapai 63%

0
37
Reporter: Rommy Yudhistira

PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) mengumumkan bahwa pasokan beton siap (readymix) untuk proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara telah mencapai 63%.  WSBP memasok produk readymix untuk pembangunan jalan tol segmen SP Tempadung-Jembatan Pulau Balang.

Vice President of Corporate Secretary WSBP Fandy Dewanto mengatakan, pihaknya mendapatkan nilai kontrak baru sebesar Rp 41,4 miliar berkat kepercayaan pemilik proyek melalui kerja sama operasi (KSO) Waskita-Nindya-Modern.

“Proyek ini ditargetkan selesai pasokan pada bulan Juni 2024 sehingga dapat digunakan untuk mobilisasi masyarakat dari Kota Balikpapan yang akan menuju IKN,” kata Fandy dalam keterangan resminya pada Jumat (26/4).

Secara keseluruhan, kata Fandy, WSBP bertanggung jawab terhadap pasokan pembangunan jalan tol sepanjang 40,67 kilometer (KM) di IKN. Pada proyek-proyek ini WSBP memasok produk-produk unggulannya yaitu readymix, PC-I girder, dan spun pile.

Karena itu, kata Fandy, pihaknya berkomitmen untuk menyelesaikan seluruh pekerjaan pasokan produk sesuai dengan waktu yang telah ditentukan dalam kontra. Juga terus berupaya mencari kontrak baru yang ada di wilayah Kalimantan Timur.

Baca Juga :   Hyundai Motor Group Ujicobakan Konsep Mobilitas Terintegrasi Darat-Udara

Fandy mengatakan, hal itu dilakukan untuk menjaga dan menerapkan manajemen risiko serta tata kelola perusahaan yang baik. Fandy menambahkan, WSBP berusaha untuk berkontribusi terbaik dalam proses pembangunan infrastruktur di Indonesia.

“Dengan adanya jalan tol ini, masyarakat pengguna dapat melakukan mobilisasi barang dan jasa secara efisien sehingga seluruh kegiatan dapat berjalan dengan lancar,” ujarnya.

Sebagai informasi, WSBP bertanggung jawab untuk menyuplai produk mulai dari dari Seksi 3A-2: Segmen Karang Joang-KKT Kariangau, Seksi 3B-2: Segmen KKT Kariangau-SP. Tempadung, Seksi 5A: Segmen SP. Tempadung-Jembatan Pulau Balang, hingga Seksi 5B: Segmen Jembatan Pulau Balang-SP. Riko.

Leave a reply

Iconomics