Para Ketum Parpol Ini Mendadak Temui Prabowo di Kantor Kemenhan, Ada Apa?

Wakil Ketua Baleg Willy Aditya/Dokumentasi pribadi
Beberapa ketua umum partai politik menyambangi kantor Menteri Pertahanan Prabowo Subianto pada Kamis (17/10) ini. Mereka yang mendatangi Prabowo itu adalah Ketua Umum (Ketum) Partai Nasdem Surya Paloh, Ketum PAN Zulkifli Hasan, Ketum Partai Golkar Bahlil Lahadalia, Ketum PKB Muhaimin Iskandar dan Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Para ketum partai politik itu tiba di kantor Kementerian Pertahanan itu pukul 14.13 WIB. Surya Paloh, misalnya, tiba dengan menumpang kendaraan Lexus berwarna hitam dengan pelat nomor B 1788 ASC. Namun, kunjungan Surya di Kemenhan tidak berlangsung lama, hanya sekitar 30 menit.
Sejauh ini, para ketua umum partai, presiden terpilih Prabowo Subianto termasuk Surya Paloh belum menjelaskan ihwal kedatangannya itu. Pertemuan para ketua umum partai itu dengan Prabowo juga berlangsung tertutup.
Para jurnalis hanya diperkenankan meliput dari depan gerbang Kantor Kemenhan RI. Sementara, Ketua DPP Partai Nasdem Bidang Ideologi, Organisasi, dan Kaderisasi, Willy Aditya mengatakan, isi perteman Paloh-Prabowo tidak dalam rangka mencari posisi menteri atau jabatan kabinet.
“Berpolitik itu perspektifnya Pak Surya bukan perspektif cetek. Pak Surya dan Pak Prabowo kan sama-sama berpikir secara luas. Jadi berpolitik tidak hanya bicara secara lapak, posisi semata-mata, tapi how to contribute,” kata Willy saat ditemui di Nasdem Tower, Jakarta, Kamis (17/10).
Surya Paloh, kata Willy, akan menampilkan sebuah politik yang berbeda dari pandangan umum, tidak melihat politik sempit yang hanya berorientasi mencari posisi. “Orang selama ini berpolitik untuk cari posisi. Tapi orang tidak bicara dedikasi, sacrifice (pengorbanan) dan itu ditunjukkan seorang Surya Paloh,” kata Willy.
Leave a reply
