Diganjar Penghargaan, Adira Finance Termotivasi Layani Pelanggan Lebih Optimal

0
1198
Reporter: Rommy Yudhistira

PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk menilai penghargaan yang diterima dari The Iconomics sebagai multi-finance dengan aset lebih dari Rp 15 triliun merupakan kerja seluruh pemangku kepentingan. Keberhasilan meraih penghargaan itu akan mendorong Adira semakin berupaya memberikan kinerja positif dan mengoptimalkan pelayanan kepada pelanggan.

“Ini bukan hanya kerja dari tim corporate communication, tapi ada pelanggan kami, partner kami, dan tentunya all employees kami yang kami sebut dengan Gardira,” ungkap Head of Brand Management Adira Finance Faridha Rahmaningsih dalam keterangan resminya di Jakarta beberapa waktu lalu.

Faridha menuturkan, reputasi di industri multi-finance menjadi hal yang penting untuk dijaga. Walau sebenarnya persoalan yang lebih penting dari itu adalah kontribusi Adira dalam memberikan dan meningkatkan literasi serta inklusi keuangan kepada masyarakat Indonesia.

Dengan adanya penghargaan tersebut, kata Faridha, Adira akan terus berupaya memberikan kinerja yang baik dan mengoptimalkan pelayanan untuk para pelanggan. “Terima kasih saya mewakili jajaran direksi dari Adira Finance mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada kami, terutama untuk The Iconomics dan juga untuk masyarakat yang sudah memilih kami,” tuturnya.

Baca Juga :   Dirut Holding BUMN Beberkan Kondisi Keuangan Indofarma di Hadapan Komisi VI

Sebelumnya, Adira Finance berhasil meraih penghargaan dalam kategori multi-finance dengan aset lebih dari Rp 15 triliun di ajang Corporate Reputation Awards 2022 yang diselenggarakan The Iconomics pada akhir Juli lalu.

Corporate Reputation Awards 2022 merupakan penghargaan yang diberikan atas penilaian reputasi perusahaan berdasarkan riset online dengan ribuan responden dari berbagai kalangan usia dan dari berbagai kota berdasarkan dari tiga parameter. Parameter tersebut meliputi business & commercial reputation; people & leadership reputation; dan social & citizen reputation.

Sebagai informasi, bagi masyarakat yang membutuhkan dana untuk biaya modal usaha, renovasi rumah, wisata, pendidikan, kesehatan, atau perayaan seperti sunatan, modal nikah, sunatan, dan lainnya, Adira menawarkan fasilitas pinjaman dana kredit multiguna/jasa dengan jaminan BPKB sepeda motor/mobil.

Syarat untuk pengajuannya sendiri juga tergolong mudah, dengan proses pencairan dana cepat, jaringan pembayaran angsuran yang luas, pilihan perlindungan asuransi yang lengkap, sistem penyimpanan BPKB yang aman, serta layanan yang bersahabat di ratusan kantor cabang/perwakilan, call center dan media digital.

Baca Juga :   Kinerja Keuangan Adira Finance Bukukan Laba Rp 1,026 T di 2020

Adapun untuk pinjaman dengan jaminan BPKB motor mulai dari Rp 3 juta dan pinjaman sebesar Rp 20 juta, jika menggunakan jaminan BPKB mobil. Masyarakat juga akan mendapatkan cashback untuk setiap pengajuan yang disetujui dengan nominal Rp 300.000 untuk jaminan BPKB motor, dan Rp 1 juta untuk jaminan BPKB mobil.

Selain itu, dengan mengajukan pinjaman, konsumen juga akan mendapatkan kesempatan untuk memperoleh tambahan keuntungan untuk setiap pengajuan via aplikasi adiraku, yang meliputi cashback adirapoin sebesar Rp 250 ribu hingga Rp 1 juta, dan juga bunga khusus mulai dari 1.66% per bulan untuk jaminan motor dan 0.66% per bulan untuk jaminan mobil.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics