Dua Proyek Bendungan Besutan Waskita Sudah Diresmikan Presiden Tahun Ini, Masih Ada 11 Lagi

0
530

PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) telah mengerjakan proyek Bendungan Way Sekampung yang berlokasi di Pekon Bumi Ratu, Kecamatan Pagelaran, Lampung. Saat meresmikan pada 2 September 2021, Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa bendungan ini sudah dibangun sejak 2016 dan menelan biaya Rp1,78 triliun.

Bendungan yang memiliki luas 55.373 Ha ini, selain bermanfaat untuk irigasi Rumbia Extension juga berfungsi sebagai pengendali banjir.

Presiden berharap bendungan ini bisa bermanfaat untuk masyarakat Pringsewu dan masyarakat Lampung pada umumnya. “Terima kasih kepada Menteri PUPR dan jajarannya serta para kontraktor yang sudah menyelesaikan proyek ini tepat waktu,” kata Presiden dalam keterangan pers tertulis.

Presiden Jokowi juga menjelaskan dengan manajemen air dari hulu sampai ke hilir dengan sistem cascade Way Sekampung ini, diharapkan dapat menjaga kontinuitas ketersediaan air di salah satu lumbung pangan nasional agar terus berproduksi dan meningkatkan produksinya.

“Intensitas tanam juga bisa ditingkatkan dari semula dua kali setahun, menjadi tiga kali setahun. Artinya, produksi diharapkan akan meningkat. Dan kita harapkan kesejahteraan petani juga ikut meningkat, ini harapan kita,” kata Presiden.

Baca Juga :   Survei LSI: Mayoritas Rakyat Tolak Perpanjangan Masa Jabatan Jokowi

Director of Operation II PT Waskita Karya (Persero) Tbk Bambang Rianto menjelaskan pembangunan bendungan tersebut bagian dari pengelolaan sumber daya air dan irigasi yang akan terus dilanjutkan dalam rangka mendukung produksi pertanian yang berkelanjutan.

“Kehadiran bendungan ini juga memiliki potensi air baku, energi, dan pariwisata yang akan menumbuhkan ekonomi lokal,” kata Bambang Rianto.

Bambang mengatakan bahwa pada proyek pembangunan Way Sekampung ini, Waskita mengerjakan pekerjaan jalan dan jembatan, bangunan pelimpah (spillway), bangunan pengambilan, pekerjaan hidromekanikal, lalu bangunan fasilitas. Ia mengatakan Waskita juga mengerjakan pembangunan pengelak (terowongan), cofferdam dan bendungan utama.

Menurut Bambang Rianto, Bendungan Way Sekampung adalah bendungan kedua karya Waskita yang diresmikan Presiden Jokowi tahun ini setelah Bendungan Tapin di Kalimantan Selatan. Ia mengatakan masih ada 11 proyek bendungan yang dikerjakan saat ini.

Leave a reply

Iconomics