
Allianz Life Indonesia Bidik Nasabah Affluent HSBC Indonesia dengan Premier Plan Assurance

PT Asuransi Allianz Life Indonesia dan PT Bank HSBC Indonesia berkolaborasi untuk menghadirkan produk Premier Plan Assurance bagi nasabah primer HSBC Indonesia.
Country Manager and President Director Allianz Life Indonesia, Alexander Grenz mengatakan pihaknya terus berupaya untuk memberikan manfaat yang lebih besar, dengan menawarkan berbagai solusi berkelanjutan, dan memiliki tujuan.
“Fokus kami pada perlindungan jiwa dan kesehatan, bertujuan untuk terus mendukung serta mendampingi nasabah di sepanjang perjalanan hidup mereka,” kata Alexander dalam keterangan resminya.
Berdasarkan studi HSBC Quality of Life Report 2024, Wealth and Personal Banking Director HSBC Indonesia Lanny Hendra menyampaikan bahwa 38% nasabah kelas atas (affluent) memandang perlindungan asuransi yang cukup menjadi salah satu kebutuhan dalam membangun perencanaan keuangan yang komprehensif.
Oleh karena itu, Lenny melanjutkan HSBC bersama Allianz berupaya untuk menghadirkan produk yang dapat menjawab kebutuhan dan minat nasabah. Melalui kolaborasi yang terjalin, Lenny menyebutkan HSBC Indonesia berusaha melengkapi produk-produk asuransi yang ditawarkan kepada nasabah primer.
“Inilah yang menjadi daya tarik kami dan salah satu faktor penting yang mengantarkan HSBC Indonesia meraih penghargaan sebagai the best wealth manager in Indonesia dari The Asset Triple A, selama tujuh tahun berturut-turut sejak 2017,” ujarnya.
Lenny mengatakan bahwa kedua perusahaan menyadari setiap nasabah memiliki tujuan dan rencana yang berbeda untuk mencapai keamanan finansial. Sebab itu, kata Lenny, solusi keuangan antara investasi dan proteksi akan menjadi pilihan yang tepat bagi nasabah.
“Kami sangat mengapresiasi kerjasama yang telah terjalin lama dengan Allianz Life dalam menyediakan solusi perlindungan asuransi yang berkualitas bagi nasabah HSBC premier,” kata Lenny.
Leave a reply
