
Prabowo Sapa dan Peluk Perwakilan PDIP di HUT Gerindra

Presiden Prabowo Subianto yang juga Ketua Umum (Ketum) DPP Partai Gerindra menyapa dan memeluk perwakilan dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Olly Dondokambey.
Momen ini terjadi saat acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 Partai Gerindra di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Sabtu, (15/02/2025).
Prabowo yang tiba di lokasi mengenakan baju kemeja putih berkantong empat dengan peci hitam langsung menyapa para tamu undangan yang hadir. Prabowo didampingi Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka dan juga Presiden ke-7 Joko Widodo.
Awalnya Prabowo menyapa sekaligus memberi hormat kepada Wakil Presiden ke-6 Try Sutrisno, kemudian kepada Presiden ke-6 Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan beberapa tamu undangan lain dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus.
Tiba giliran bertatap muka dengan Olly Dondokambey, Prabowo tak hanya menyapanya melainkan memeluk dan menempelkan pipi ke kader PDI-P itu. Suasana tampak hangat dan akrab. Momen ini pun langsung disambut seruan dari para kader Gerindra yang memenuhi arena acara.
Sementara, saat menyampaikan pidatonya, Prabowo kembali menyapa Olly Dondokambey sekaligus menyebut Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri adalah salah satu presiden yang juga memiliki andil besar membangun Indonesia.
“Dan terima kasih saya dihormati tokoh-tokoh bangsa yang hadir termasuk para pimpinan parpol dari semua sprektrum juga hadir termasuk yang baju merah (PDI-P). Terima kasih juga untuk Ibu Mega. Saya akui Ibu banyak berjasa untuk republik ini. Saya sangat mengerti beliau buat semuanya untuk republik ini,” kata Prabowo.
Di HUT ke-17 ini, Gerindra mengundang para ketua umum parpol dan petinggi di pemerintahan untuk hadir acara HUT Ke-17 Gerindra, termasuk PDI-P yang bukan koalisinya. Namun, Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri berhalangan hadir. Ia diwakili oleh kader PDI-P Olly Dondokambey dan Said Abdullah.
Leave a reply
